Cara Merawat Luka Caesar Bernanah Agar Cepat Kering
Cara Merawat Luka Caesar Bernanah Agar Cepat Kering
Operasi caesar merupakan salah satu persalinan yang dapat dilakukan jika persalinan normal tidak bisa dilakukan karena beberapa hal seperti berat badan bayi terlalu besar atau kondisi yang terlalu lemah sehingga tidak memungkinkan untuk melakukan persalinan normal. Proses penyembuhan setelah operasi caesar dibilang cukup lama sekitar 3 - 4 minggu. Maka bagi seorang ibu yang telah melahirkan dengan cara operasi caesar jika tidak menjaga bekas luka operasinya dengan benar kemungkinan besar lukanya tidak akan kunjung kering bahkan akan bernanah. Maka bagi anda yang telah melakukan operasi caesar sangat penting menjaga bekas luka operasinya agar cepat kering serta sembuh total dan jangan sampai luka tersebut tetap basah hingga bernanah.
Berikut ini cara merawat luka caesar bernanah agar cepat kering diantaranya :
- Selalu menjaga kebersihan luka
Pastikan luka selalu dalam kondisi higienis akan membuat anda terbebas dari infeksi caranya rutin membersihkan area wilaya luka menggunakan antiseptik sesuai yang disarankan dokter, dan pastikan menggunakan alat yang steril ketika menyentuh luka operasi.
- Melakukan perawatan air hangat dan dingin
Jika diperlukan ketika anda mengalami pembengkakan, anda bisa mengompres dengan es batu dan air hangat secara bergantian. Cara ini dapat mengurangi bengkak serta membantu meningkatkan sirkulasi darah pada luka sehingga proses penyembuhan menjadi lebih cepat.
- Hindari beraktivitas berat setelah operasi caesar
Walaupun anda merasakan sehat dan kuat namun sebaiknya selama setelah operasi caesar anda tidak boleh beraktivitas berat seperti olahraga angkat beban, mengangkat barang yang cukup berat, dan lainnya.
- Pola makan yang baik
Setelah melahirkan, harus menjaga pola makan yang bernutrisi yang sangat penting bagi tubuh serta agar mempercepat proses kesembuhan.
- Gunakan pakaian yang tepat
Anda harus memperhatikan cara berpakaian yang tepat, jangan menggunakan pakaian ketat karena dapat menghalangi sirkulasi dan menyebabkan iritasi serta pembengkakan disekitar luka operasi.
- Lakukan olahraga ringan setelah operasi caesar
Walaupun rasa sakit setelah operasi caesar cukup mengganggu aktivitas, tetapi olahraga ringan harus tetap dilakukan untuk mempercepat proses kesembuhan, mencegah konstipasi, meningkatkan kekebalan tubuh, melancarkan sirkulasi darah, dan mencegah penggumpalan darah.
- Rutin kontrol ke dokter kandungan sesuai jadwal
Meski anda tidak merasa ada masalah dengan luka caesar, ada baiknya anda harus tetap mengontrol kesehatan ke dokter untuk mendapatkan obat luka caesar agar cepat kering setelah operasi caesar sampai luka anda sembuh total.
By Ana Rediana - Tips Selasa, 07 Maret 2017 10:46:31