Cara Mengatasi Bronkitis Yang Sedang Kambuh
Cara mengatasi bronkitis yang sedang kambuh sangat penting untuk anda ketahui, terlebih untuk anda yang pernah mengalami atau sering mengalami penyakit ini. Karena jika anda mengetahui cara mengatasinya dengan tepat, maka anda pun akan mengetahui apa yang harus dilakukan bila penyakit bronkitis anda kambuh lagi. Atau bahkan bila penyakit ini kambuh lagi pada salah satu keluarga anda.
Penyakit bronkitis dapat disebabkan oleh infeksi virus. Virus yang menyebabkan seseorang terkena penyakit bronkitis adah virus yang sama dengan virus yang menyebabkan flu dan batuk. Penyebab penyakit ini juga adalah karena lingkungan kerja yang tidak sehat. Sedangkan faktor pemicu timbulnya bronkitis yaitu kebiasaan merokok, memiliki penyakit asam lambung tinggi, dan daya tahan tubuh yang lemah.
Penyakit bronkitis harus segera ditangani dengan tepat, terlebih bila penyakit ini sering kambuh. Karena bila tidak segera melakukan penanganan maka dapat menimbulkan komplikasi penyakit bronkitis. Berbagai komplikasi penyakit bronkitis yang harus anda waspadai adalah pneumonia, bronkitis kronik, atelektasis, gagal napas dan sebagainya.
Cara Mengatasi Bronkitis Yang Sedang Kambuh
Perbanyak istirahat
Cara mengatasi bronkitis yang sedang kambuh adalah perbanyak istirahat. Jangan melakukan kerja berat dahulu, jangan keluar rumah dan jangan memaksakan untuk olahraga. Karena bila anda masih bekerja berat, keluar rumah dan olahraga saat penyakit bronkitis anda kambuh dikhawatirkan dapat memperparah kondisi anda.
Minum minuman hangat
Mengonsumsi minuman hangat bisa membantu meredakan gejala bronkitis secara alami. Dan salah satu gejala bronkitis adalah nyeri tenggorokan. Oleh karena itu saat gejala bronkitis yang satu ini kambuh maka minumlah minuman hangat seperti perasan lemon yang dicampur dengan madu. Selain itu juga bisa dengan berkumur-kumur air garam hangat.
Berhenti merokok
Bagi anda yang pernah mengalami penyakit bronkitis atau penyakit ini sedang kambuh lagi, namun anda masih melakukan kebiasaan merokok. Alangkah baiknya berhenti merokok supaya penyakit bronkitis anda tidak semakin parah. Namun bagi anda yang perokok pasif tapi penyakit bronkitisnya sedang kambuh, sebaiknya jangan dekat-dekat dengan orang yang sedang merokok dan hindari asap rokok.
Menghirup uap air panas
Cara mengatasi bronkitis secara alami juga bisa dengan menghirup uap air panas. Caranya masukan air panas pada baskom, kemudian hirup uapnya. Cara ini bisa anda coba ketika penyakit bronkitis anda sedang kambuh.
Memanfaatkan bahan alami
Cara alami mengatasi penyakit bronkitis bisa dengan memanfaatkan bahan alami seperti kunyit, bawang putih, daun poko, bunga sepatu dan tanaman ciplukan. Bahkan masih ada lagi bahan alami lainnya yang dapat dijadikan sebagai obat bronkitis alami.
Itulah cara mengatasi bronkitis yang sedang kambuh. Semoga dapat bermanfaat dan bisa membantu penderita bronkitis.
By Rizka Ardiana - Penyakit Senin, 01 Mei 2017 11:44:58