Mengenal Gejala Penyebab Dan Pengobatan Radang Ginjal
Sama seperti organ jantung, organ ginjal pada manusia juga bisa mengalami kerusakan. Bahkan ada berbagai penyakit yang menyerang organ ginjal, salah satunya adalah radang ginjal. Mungkin sebagian dari kita tidak asing lagi ketika mendengar radang ginjal, tapi belum mengetahui banyak informasi tentang gejala, penyebab dan pengobatan radang ginjal.
Penyebab Radang Ginjal
Radang ginjal bisa disebabkan oleh infeksi virus dan bakteri. Streptokokus ialah jenis bakteri yang menyebabkan radang ginjal. Sedangkan jenis virus yang menyebabkan radang ginjal yaitu hepatitis B, hepatitis C , HIV dan endocarditis. Selain itu, adanya kelainan pada sistem imun juga merupakan penyebab radang ginjal.
Radang ginjal juga bisa disebabkan oleh komplikasi dari penyakit lain yaitu hipertensi atau tekanan darah tinggi, penyakit diabetes dan batu ginjal.
Gejala Radang Ginjal
- Ketika melakukan buang air kecil mengeluarkan urin yang berbusa.
- Sulit buang air kecil atau sering buang air kecil
- Mual dan muntah
- Kurang bergairah
- Tubuh mudah lelah
Pencegahan Radang Ginjal
Bagi anda yang tidak menderita radang ginjal harus melakukan pencegahan, terlebih bagi anda yang memiliki riwayat keluarga dengan penyakit radang ginjal atau penyakit ginjal lainnya. Berikut ini adalah cara mencegah radang ginjal:
- Kendalikan tekanan darah, bagi anda yang menderita tekanan darah tinggi sebaiknya kontrol tekanan darah anda.
- Olahraga secara rutin
- Kurangi konsumsi makanan yang mengandung garam
- Kurangi dan hindari konsumsi makanan yang mengandung lemak jahat
- Kurangi dan berhenti kebiasaan merokok
- Berhenti kebiasaan minum minuman alkohol
- Minum air putih yang banyak
- Jangan mengonsumsi obat-obatan tertentu dalam jangka panjang
Pengobatan Radang Ginjal
Penyakit radang ginjal yang tidak segera diobati maka dapat mengakibatkan komplikasi. Oleh karena itu jangan menganggap sepele penyakit ini. Bagi anda yang mengidap radang ginjal sebaiknya segera melakukan pengobatan, baik pengobatan medis maupun pengobatan alami. Namun bagi penderita radang ginjal yang lebih memilih pengobatan alami, maka anda bisa memanfaatkan bahan alami seperti daun meniran, daun sirsak, bahkan masih ada lagi bahan alami atau tumbuhan lainnya yang bisa dimanfaatkan sebagai obat radang ginjal alami.
By Rizka Ardiana - Kesehatan Kamis, 10 Agustus 2017 11:55:26