7 Bahaya Garam Bagi Kesehatan Bila Dikonsumsi Berlebihan
Mungkin bahaya mengonsumsi garam berlebihan bagi kesehatan sudah diketahui banyak orang, hanya saja sebagian dari kita masih mengabaikannya dan masih menggunakan banyak garam dalam masakannya. Padahal bila setiap harinya mengkonsumsi garam berlebihan, maka bisa memicu masalah kesehatan seperti tekanan darah tinggi, stroke dan penyakit jantung.
Garam adalah salah satu bumbu dapur yang sering digunakan setiap kali memasak. Tapi harus bijak dalam menggunakan garam, tidak boleh berlebihan. Menurut WHO maksimal mengonsumsi garam per hari adalah 2000 hingga 2400 mg yaitu sekitar satu sendok teh. Dan seseorang dikatakan berlebihan dalam mengonsumsi garam bila per harinya mengonsumsi garam 5 sendok makan atau lebih dan ditambah mengonsumsi makanan yang mengandung banyak garam misalnya makanan cepat saji.
7 Bahaya Garam Bagi Kesehatan Bila Dikonsumsi Berlebihan
Darah tinggi
Salah satu bahaya garam bagi kesehatan bila dikonsumsi berlebihan adalah bisa menyebabkan darah tinggi atau hipertensi. Oleh karena itu, kurangi penggunaan garam setiap kali memasak. Terlebih lagi bagi penderita darah tinggi, harus mengurangi penggunaan garam dalam menu masakan dan kurangi juga konsumsi makanan yang mengandung garam berlebihan seperti makanan cepat saji.
Kardiovaskular
Bahaya garam bagi kesehatan jika dikonsumsi terlalu banyak adalah dapat menyebabkan gejala penyakit kardiovaskular. Berdasarkan hasil penelitian menyebutkan bahwa seseorang yang menderita hipertensi dan membatasi asupan garam per harinya maka dapat menurunkan resiko penyakit kardiovaskular 25% dalam waktu 10-15 tahun.
Stroke
Selain menyebabkan darah tinggi, bahaya mengkonsumsi garam berlebihan juga dapat menyebabkan stroke. Penelitian mengatakan bahwa mereka yang mengurangi konsumsi 1 gram garam maka bisa menekan risiko stroke sampai 1/6. Sedangkan bila mengurangi 2 gram garam setiap hari nya, maka dapat menurunkan risiko stroke sampai 1/3. Dan bila mengurangi konsumsi garam 3 gram setiap harinya, maka akan menurun risiko mengalami stroke sampai setengahnya.
Pembengkakan jantung
Selain dapat menyebabkan gejala penyakit kardiovaskular, bahaya konsumsi garam terlalu banyak juga bisa menyebabkan pembengkakan jantung. Oleh karena itu, kurangi konsumsi garam.
Menyebabkan gangguan pencernaan
Anda suka menggunakan garam yang banyak dalam menu masakan anda? hati-hati, bahaya bisa mengintai kesehatan bila konsumsi garam terlalu banyak. Salah satu bahaya mengkonsumsi terlalu banyak garam bagi kesehatan yaitu bisa menyebabkan gangguan pada sistem pencernaan diantaranya luka di lambung, kanker pencernaan dan lain-lain.
Menyebabkan gejala osteoporosis
Bahaya mengkonsumsi garam berlebihan bisa menyebabkan dan memicu gejala osteoporosis. Penelitian pada wanita yang telah menopause dan hasil dari penelitian tersebut adalah osteoporosis akan mudah muncul bahkan gejalanya akan bertambah parah bila penderita mengonsumsi garam berlebihan.
Risiko kanker
Salah satu faktor yang dapat meningkatkan resiko terkena kanker mengkonsumsi garam terlalu banyak. Peneliti percaya bahwa garam memiliki kandungan senyawa yang dapat meningkatkan pertumbuhan sel kanker di dalam tubuh. Dan mengkonsumsi garam berlebihan di setiap hari nya bisa meningkatkan risiko terkena kanker perut dan kanker usus.
Karena garam adalah bumbu dapur yang sering digunakan dalam menu masakan sehingga tidak mungkin harus menghindari konsumsi garam. Dan bagi anda yang suka menggunakan garam secara berlebihan atau terlalu banyak menggunakannya. Maka mulai sekarang kurangi penggunaan garam dalam menu masakan, karena jika berlebihan maka tidak baik pula bagi kesehatan.
By Rizka Ardiana - Kesehatan Selasa, 05 September 2017 13:47:10