Perhatikan ! Ini Bedanya Sakit Amandel Dan Radang Tenggorokan

Share dan Tag Temanmu di :

Sakit amandel dan radang tenggorokan adalah 2 penyakit yang berbeda, tapi kedua penyakit ini merupakan penyakit yang menyerang bagian dalam daerah leher. Sakit amandel adalah penyakit yang menyerang kelenjar tonsil dan mengalami peradangan. Sedangkan radang tenggorokan adalah penyakit yang menyerang area tenggorokan dan mengalami peradangan.


Perbedaan Sakit Amandel Dan Radang Tenggorokan

Mungkin Ada sebagian dari kita yang belum mengetahui bedanya sakit amandel dan radang tenggorokan. Berikut ini akan menjelaskan tentang perbedaan sakit amandel dan radang tenggorokan beserta gejala, pencegahan dan pengobatannya.

1.Penyebab Serta Gejala Sakit Amandel Dan Radang Tenggorokan

Sakit Amandel

Sakit amandel adalah penyakit yang menyerang amandel. Sakit amandel disebabkan oleh bakteri dan virus, kemudian bakteri atau virus tersebut menginfeksi amandel. Jika infeksi yang terjadi semakin banyak maka amandel pun akan membesar.

Gejala Sakit Amandel

  • Terasa sakit di tenggorokan dan terkadang disertai dengan nyeri di telinga.
  • Terasa sakit saat menelan
  • Leher dan pipi mengalami pembengkakan.
  • Menggigil
  • Demam
  • Kelenjar tonsil mengalami pembengkakan dan warnanya kemerahan serta bercak putih.
  • Pembengkakan kelenjar getah bening
  • Bila sakit amandel disebabkan oleh bakteri maka gejala yang muncul tidak akan disertai dengan batuk. Sedangkan bila disebabkan oleh virus, maka gejala yang muncul akan disertai dengan pilek dan batuk.

Radang Tenggorokan

Sedangkan radang tenggorokan adalah penyakit yang menyerang tenggorokan. Radang tenggorokan disebabkan virus dan bakteri. Selain itu juga dapat disebabkan oleh makanan atau zat yang memicu munculnya radang di daerah tenggorokan.

Gejala Radang Tenggorokan

  • Terasa sakit di tenggorokan
  • Terasa sakit san sulit saat menelan 
  • Terasa gatal di tenggorokan
  • Bau mulut
  • Menggigil
  • Demam
  • Mual dan muntah
  • Nafsu makan menjadi menurun

Meskipun sakit amandel dan radang tenggorokan memunculkan beberapa gejala yang sama. Tapi ada perbedaan antara sakit amandel dan radang tenggorokan yaitu sakit amandel penyakit yang menyerang amandel atau tonsil. Sedangkan radang tenggorokan yaitu penyakit yang menyerang tenggorokan.

2.Pencegahan

Pencegahan sakit amandel

  • Konsumsi makanan sehat dan bergizi seimbang
  • Saat memasak jangan menambahkan terlalu banyak bahan tambahan seperti penyedap rasa dan MSG. Gunakanlah bahan tambahan secukupnya jangan berlebihan.
  • Jaga kebersihan gigi
  • Olahraga secara rutin
  • Biasakan cuci tangan dengan sabun dan air yang mengalir sebelum sesudah makan dan sesudah buang air besar dan buang air kecil.
  • Gunakan tisu atau masker sebagai penutup mulut saat batuk dan pilek.
  • Gunakan masker ketika berada di tempat umum termasuk rumah sakit.

Pencegahan radang tenggorokan

  • Banyak minum air putih
  • Bila anda ingin minum jangan 1 gelas dengan penderita radang tenggorokan.
  • Biasakan cuci tangan dengan sabun dan air yang mengalir sebelum sesudah makan dan sesudah buang air besar dan buang air kecil.
  • Gunakan tisu atau masker sebagai penutup mulut saat batuk dan pilek.
  • Hindari asap rokok
  • Istirahat yang cukup
  • Selalu menjaga dan menerapkan pola makan sehat.

3. Pengobatan

Pengobatan Sakit Amandel

Pengobatan sakit amandel secara medis, biasanya penderita sakit amandel diberikan obat untuk meringankan gejala sakit amandel yaitu antibiotik, paracetamol dan ibuprofen.

Pengobatan Radang Tenggorokan

Bila radang tenggorokan disebabkan oleh virus, pasien tidak perlu obat antivirus untuk mengobatinya. Penderita radang tenggorokan hanya disarankan untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

Tapi jika radang tenggorokan disebabkan oleh bakteri, maka penderita penyakit ini akan diberikan antibiotik yang sesuai oleh dokter.

Pengobatan radang tenggorokan juga bisa secara alami bila anda lebih memilih pengobatan alami untuk menyembuhkannya. Bahan alami yang bisa dijadikan sebagai obat radang tenggorokan yaitu jahe, bawang putih, jeruk nipis, kunyit dan masih banyak lagi.

By Rizka Ardiana - Penyakit Kamis, 21 September 2017 13:26:37

Related Post :
Penyakit
Mengenali Gejala Kanker Hati…

Kelelahan dan mual merupakan…

Daun
Cara Mengolah Daun Kelor…

Berikut adalah cara mengolah…

Tips
Inilah Cara Agar Berat…

Ini beragam cara agar…

Kesehatan
Hati-Hati Stres Dapat Memicu…

Faktor psikologis seperti timbulnya…

Manfaat
Jangan Jauhi! Inilah Manfaat…

Meskipun tidak enak saat…

Tips
Cara Mengatasi Gagal Ginjal…

Selain dengan mengonsumsi obat…

Anda harus menjadi member untuk memberikan komentar

Komentar (0)

Belum ada komentar

Diskusi Terkait
Kirim Pertanyaan


  • Sakit telinga

    1 Balasan

    Penyakit

    Assalamualaikum. Saya mau tanya, telinga kanan saya terasa sakit beberapa menit setelah bersin dan saat menguap kayak ada getaran. Itu sakit apa yah?? Terima kasih

  • Varikokel

    -1 Balasan

    Penyakit

    Saya mau tanya apakah obat walatra gamat emas kapsul baik untuk penyakit varikokel? Apakah khasiat qnc jelly gamat dn walatra gamat kapsul itu sama ya? Sekian terimakasih

  • Verikokel

    1 Balasan

    Penyakit

    Selamat siang pak..sy mw bertanya Pak untuk verikokel biasanya lbh baik konsumsi ace maxs ato qnc jellygamat? Sy pernah baca, ada yg merekomendasikan 2 obat itu. Dan biasanya tanda bahwasanya…

  • Pengobatan Herbal penyakit Guilline Barre Syndrom

    1 Balasan

    Penyakit

    Assalamu'alaikum, Bapak saya usia 67 tahn sejak desember 2017 terkena penyakit GBS (Guiiline Barre Syndrom) dan sampai saat ini masih lumpuh dari kaki sampai pinggang. Mohon saran untuk pengobatan ini.…

  • Cara mengobati bisul yg sedang pecah

    1 Balasan

    Penyakit

    Maaf mas/mba, saya mau nanya bagaimana caranya untuk mengobati bisul yg sedang pecah dan tindakan individual apa yg harus dilakukan saat bisul sedang pecah dan sudah pecah, terima kasih


Penyakit
Penyakit
Ketahui Penyebab Sering Buang Air Kecil Yang Sebenarnya

Ketahui penyebab sering buang air…

Penyakit
Jenis Penyakit Anemia Dan Penyebabnya

Penyakit anemia adalah suatu kondisi…

Kirim Pertanyaan
Top