Inilah Efek Samping Facial Wajah Yang Perlu Diwaspadai
Facial wajah yaitu salah satu langkah perawatan wajah yang sering dilakukan oleh semua orang terutama wanita. Facial wajah memang menjadikan kulit lebih bercahaya, mulus, dan lembut yang dipercaya dapat membantu menghilangkan komedo, flek pada wajah, dan jerawat. Namun perlu anda ketahui, facial wajah memiliki efek samping yang dapat merugikan tak berarti facial wajah tidak baik untuk kulit hanya setiap jenis perawatan termasuk facial wajah memiliki resiko.
Sebelum anda melakukan facial wajah, tentunya harus mengetahui beberapa dampak negatif dari perawatan wajah seperti :
- Jerawat
Ternyata facial wajah dapat membuat kondisi jerawat semakin parah dari mulai peradangan dan traumatik seperti yang anda ketahui jerawat tidak boleh dipencet dan ketika di facial perawat tentunya akan memencet jerawat, menekan hingga mengeluarkan jerawat sehingga dapat meradang dan membekas jerwatan yang sulit dihilangkan. Oleh sebab itu, bila kondisi kulit sedang berjerawat maka anda janganlah melakukan facial agar jerawat tidak tumbuh semakin banyak.
- Kulit berminyak
Facial wajah untuk kulit berminyak memang dianjurkan guna untuk mengurangi minyak diwajah namun jika terlalu sering facial dan mengabaikan jadwal facial kustru akan menghilangkan kelembapan alami pada kulit. Apabila tidak segera dihentikan maka dapat mengganggu keseimbangan pH kulit sehingga kulit akan menjadi kusam dan kering tidak sehat.
- Iritasi
Iritasi yaitu efek samping dari facial wajah yang sering ditemukan. Untuk anda yang memiliki kulit sensitif ada baiknya berpikir dahulu jika ingin melakukan facial wajah karena krim dan obat yang dipakai untuk facial wajah biasanya mengandung bahan kimia dengan konsentrasi tinggi yang tentunya dapat membahayakan kulit sensitif anda yang pada umumnya gejala yang dirasakan seperti iritasi dan gatal.
- Ruam dan kemerahan
Ruam dan kemerahan yaitu efek kelanjutan dari iritasi kulit, kemungkinan bahan kimia yang dipakai facial wajah terlalu kuat dan tidak sesuai dengan jenis kulit sehingga muka akan kemerahan bahkan dapat memicu pembengkakan dan peradangan pada kulit.
- Memicu jaringan parut
Dapat memicu jaringan parut ketika proses mengeluarkan komedo biasanya memakai alat khusus dan bila tidak dilakukan dengan tehnik yang tepat akan memicu luka sehingga hal terburuk dari hal ini yaitu terbentuknya jaringan parut sehingga membuat kulit wajah tidak mulus lagi.
Tips Menghindari Efek Samping Akibat Facial Wajah
- Pilihlah klinik kecantikan yang tepat
Sebelum melakukan facial pilihlah kecantikan yang tepat agar terhindar dari efek samping. Ketika di klinik tidak ada salahnya anda bertanya pada orang-orang disana apakah klinik kecantikan tersebut terpercaya atau tidak dan agar lebih aman lagi, minta pada ahli kecantikan untuk tak memakai alat bila tidak disterilkan terlebih dulu karena peralatan kotor bekas orang lain dapat membuat anda berjerawat setelah facial.
- Sampaikan keinginan anda
Supaya ahli kecantikan yang menangani anda tetap steril pastikan memakai sarung tangan karet dan seharusnya facial tidak terlalu sakit, mintalah ahli kecantikan mengurangi kekuatannya jika anda merasa sakit.
- Rawat wajah setelah facial
Setelah melakukan facial wajah biasanya akan diberi krim untuk menetralisir wajah dan menghentikan sementara pemakaian krim malam yang bermanfaat agar kulit terbebas dari iritasi dan setelah melakukan facial wajah sebaiknya anda menghindari scrubbing dengan bahan yang terlalu kasar. Agar lebih aman cucilah wajah dengan menggunakan milk cleanser.
By Ana Rediana - Kesehatan Senin, 06 November 2017 15:24:33