Gusi Berdarah? Coba Atasi Dengan Cara Alami Ini
Gusi berdarah adalah salah satu gangguan kesehatan pada gusi. Berbagai hal yang menjadi penyebab gusi berdarah diantaranya menggosok gigi yang terlalu keras, kurang menjaga kebersihan mulut, gigitan yang tidak seimbang dan kekurangan vitamin K. Untuk mengatasi masalah gusi berdarah bisa dengan cara alami yaitu dengan memanfaatkan bahan alami seperti daun sirih hijau.
Cara Alami Atasi Gusi Berdarah
Daun sirih hijau
Cara alami atasi gusi berdarah yaitu dengan berkumur-kumur dengan air rebusan daun sirih hijau. Berikut ini cara mengolahnya:
- Sediakan 4 lembar daun sirih hijau dan cuci bersih.
- Rebus dengan air sampai mendidih
- Angkat air rebusannya dan biarkan sampai dingin.
- Bila sudah dingin, jadikan air rebusannya sebagai obat kumur.
- Lakukan cara ini 2 kali sehari.
Belimbing wuluh
Cara mengobati gusi berdarah secara alami yaitu dengan mengonsumsi belimbing wuluh yang berwarna kuning. Oleh karena itu, bagi anda penderita gusi berdarah yang sedang mencari pengobatan alami maka cobalah mengonsumsi belimbing wuluh yang masih segar yang mampu mempercepat penyembuhan gusi berdarah.
Daun landep
Selain daun sirih hijau, tanaman yang dijadikan sebagai obat alami untuk gusi berdarah adalah daun landep. Cara mengolah dan penggunaanya pun sangat mudah yaitu:
- Sediakan beberapa lembar daun landep yang masih segar, kemudia cuci terlebih dahulu dengan air.
- Tumbuk daun landep sampai halus dan tambahkan madu secukupnya.
- Oleskan ramuan ini pada gusi yang berdarah
Tomat
Tomat adalah makanan yang baik dikonsumsi oleh penderita gusi berdarah. Sebab mengkonsumsi tomat pada bagi penderita gusi berdarah adalah dapat membantu pemulihan gusi berdarah. Konsumsi tomat secara langsung atau bisa juga di olah menjadi jus.
Jus cranberry
Selain tomat, makanan lainnya yang bisa dikonsumsi oleh penderita gusi berdarah adalah buah cranberry. Buah ini bisa anda olah menjadi jus. Kemudian minumlah jus cranberry atau anda juga bisa jadikan jus cranberry sebagai obat kumur atau obat oles. Oleskan jus cranberry pada gusi yang berdarah.
Air garam
Berkumur-kumur dengan air garam tidak hanya dapat meredakan nyeri gigi saja, tapi juga dapat bermanfaat untuk mengobati gusi berdarah. Campurkan sedikit garam pada segelas air hangat dan aduk sampai rata. Kumur-kumurlah dengan air garam 3 kali sehari.
Madu
Pengobatan gusi berdarah secara alami yaitu dengan madu. Oleskan madu pada gusi berdarah maupun bengkak. Selain mengobati gusi berdarah, madu juga bermanfaat untuk kesehatan secara menyeluruh.
Bawang putih
Bawang putih tidak hanya dijadikan sebagai bumbu dapur saja, tapi juga dapat dijadikan sebagai obat untuk penderita gusi berdarah. Cara mengolah bawang putih sangat mudah yaitu:
- Sediakan bawang putih dan madu.
- Tumbuk bawang putih sampai halus dan tambahkan madu.
- Oleskan ramuan ini pada gusi berdarah.
Daun jarak
Berbagai tanaman yang bisa dijadikan obat alami gusi berdarah dan salah satunya adalah daun jarak. Cara mengolah dan penggunaanya sangat mudah yaitu:
- Sediakan beberapa lembar daun jarak dan bersihkan.
- Rebus dengan air sampai mendidih
- Angkat dan saring kemudian ambil airnya.
- Tambahkan kapur sirih secukupnya
- Jadikan ramuan ini sebagai obat kumur
Itulah cara alami untuk atasi gusi berdarah. Semoga cara alami diatas bisa menjadi perantara kesembuhan gusi berdarah yang anda alami.
By Rizka Ardiana - Alami Sabtu, 31 Maret 2018 12:01:16