Waspadai! Ini Gejala Emfisema Dan Komplikasinya
Apakah anda sering mengalami sesak nafas, batuk dan nyeri dada? Waspadai, bisa jadi anda terkena penyakit emfisema. Untuk memastikan apakah keluhan yang anda rasakan tersebut merupakan gejala emfisema atau bukan, maka periksakan diri anda pada dokter.
Tidak hanya penyakit radang paru-paru saja yang merupakan jenis penyakit yang menyerang organ paru-paru. Emfisema pun merupakan jenis penyakit yang menyerang organ paru-paru. Hanya saja penyakit ini belum banyak diketahui. Penyakit emfisema dapat menyebabkan penderitanya sulit bernafas.
Mengenal Penyebab Gejala Dan Komplikasi Emfisema
Penyebab Emfisema
Sebelum masuk ke pembahasan gejala emfisema dan komplikasinya, alangkah baiknya ketahui dahulu penyebabnya. Emfisema adalah penyakit yang termasuk dalam kelompok penyakit paru obstruktif kronis (PPOK). Berbagai hal yang menjadi penyebab emfisema diantaranya sering terkena paparan asap rokok, asap kendaraan, asap dari pabrik, polusi udara, kekurangan zat Alpha-1-antitrypsin dan usia.
Ada beberapa faktor resiko tinggi terkena emfisema diantaranya:
- Perokok aktif
- Orang yang terkena paparan asap rokok, asap kendaraan dan polusi udara.
- Orang yang bekerja pada indurtsi pabrik
Gejala Emfisema
Selain mengetahui penyebab dan faktor resikonya, ketahui juga gejalanya. Karena banyak penderita penyakit emfisema tidak menyadari gejalanya. Dan gejala emfisema diantaranya:
- Sesak nafas
- Mengi
- Nyeri dada
- Berat badan menurun
- Depresi
- Nafsu makan menurun
- Menurunnya kualitas tidur
- Penurunan fungsi seksual
Gejala emfisema yang harus diwaspadai adalah bibir dan kuku membiru, detak jantung sangat cepat, mengalami sesak nafas bahkan sampai tidak bisa berbicara. Bila anda mengalami gejala seperti ini maka periksakan diri anda pada dokter.
Komplikasi Emfisema
Bila anda mengalami gejala-gejala diatas, maka segera temui dokter, karena bila anda tidak mendapatkan penanganan yang tepat dan serius maka dikhawatirkan menimbulkan komplikasi. Berikut komplikasi emfisema:
- Pneumotoraks
- Masalah jantung
- Paru-paru berlubang
Pencegahan Emfisema
- Kurangi dan berhenti merokok
- Hindari lingkungan dengan asap yang menyengat
- Olahraga
Setelah mengetahui gejala emfisema serta penyebab, faktor resiko, komplikasi dan cara pencegahannya. Maka bila anda mengalami gejala diatas, segera periksakan diri anda pada dokter.
By Rizka Ardiana - Kesehatan Rabu, 18 April 2018 11:09:22