Cara Mengobati Dry Socket Secara Alami Hingga Perawatan Medis

Share dan Tag Temanmu di :

Cara mengobati dry socket bisa dilakukan secara alami maupun dengan perawatan medis tergantung tingkat keparahan yang dimilikinya. Jika kondisi dry socket yang dialami bersifat ringan, maka perawatann rumahan secara alami bisa mengatasi kondisi ini. Akan tetapi, jika kondisi ini bersifat cukup parah maka kondisi ini perlu perawatan medis yang tepat. Bagi Anda yang ingin mengetahui informasi selengkapnya, maka sebaiknya simak ulasan singkat berikut ini.


Dry socket sendiri merupakan suatu kondisi yang menyebabkan rasa sakit yang mana kadang-kadang terjadi setelah pencabutan gigi. Adapun kondisi ini sendiri terjadi pada saat gumpalan darah yang terbentuk pada socket terlepas, sehingga tulang dan saraf menjadi terbuka. Jika kondisi ini terjadi, maka sebaiknya segera beri tahu dokter gigi Anda secepatnya.

Dry socket juga sering kali disebut sebagai komplikasi yang paling umum ditemukan setelah pencabutan gigi berlangsung. Seperti halnya pencabutan gigi bungsu. Pada kondisi ini, umumnya dry soket dapat menimbulkan nyeri pada 3-4 hari pasca pencabutan gigi.

Berbagai gejala dry socket yang perlu Anda waspadai

Apabila Anda melihat area dimana gigi dicabut, Anda mungkin akan melihat celah yang terlihat kering. Bukan gumpalan darah, hanya saja ada tulang berwarna putih. Adapun nyeri pada umumnya di mulai 2 hari setelah gigi dicabut. Sehingga seiring waktu, maka rasa sakit akan bertambah dan dapat menyebar hingga ke telinga. Adapun tanda dan gejala dry socket selengkapnya adalah:

  • Rasa nyeri yang parah dalam beberapa hari pasca pencabutan gigi berlangsung.
  • Kehilangan sebagian atau seluruh gumpalan darah pada area pencabutan gigi, dimana Anda akan menyadari bahwa socket terlihat kosong dan kering.
  • Terlihat adanya tulang pada socket
  • Nyeri yang menyebar dari socket ke telinga, mata, pelipis atau leher diarea pencabutan gigi
  • Napas bau dari mulut
  • Rasa tidak sedap pada mulut
  • Terjadi pembengkakan limfa pada rahang maupun leher.
  • Mengalami demam ringan

Cara mengobati dry socket secara alami hingga perawatan medis

Pada umumnya, dry socket tak jarang menyebabkan infeksi maupun komplikasi yang cukup serius. Namun mengendalikan rasa sakit merupakan prioritas yang utama.  Anda juga bisa mempercepat penyembuhan sekaligus mengurangi gejalanya, selama perawatan dry socket mengikuti petunjuk dokter gigi untuk perawatan sendiri di rumah. Adapun perawatan tersebut diantaranya dalkah sebagai berikut:

  • Kompres dingin di wajah. Letakanlah kompres dingin di wajah pada 48 jam pertama setelah pencabutan dan kompres hangat setelahnya, untuk membantu mengurangi rasa nyeri dan juga pembengkakan.
  • Menggunakan obat antinyeri (analgetik sesuai denhgan petunjuk.
  • Menghindari rokok atau penggunaan prosuk tembakau.
  • Minum banyak cairan untuk tetap terhidrasi serta mencegah mual yang terkait dengan beberapa penawar rasa sakit tertentu
  • Kumur dengan air garam hangat beberapa kali sehari
  • Sikat gigi dengan lembut di sekitar area dry socket.

Selain itu, ada beberapa cara medis lainnya yang bisa Anda lakukan untuk pengobatan dry socket, jika serangkaian cara mengobati dry socket diatas tak kunjung membuahkan hasil. Dianaranya adalah sebagai berikut:

  • Membersihkan trongga dari sisa makanan yang tertinggal dan dibalut dengan salep khusus berbahan dasarkan analgesik untuk meredakan rasa sakit  dan juga melindungi tulang juga saraf yang terbuka. Salep ini umumnya harus diganti dalam kurun waktu yang di tentukan oleh dokter. Tambahan salep dengan eugenol juga mungkin akan diberikan sebagai pereda rasa sakit, dan diolesi diatas balutan salep awal.
  • Serangkaian obat-obatan untuk meredakan gejala dry socket juga mungkin akan diberikan oleh dokter. Diantaranya seperti lobat antiinflamasi Nonsteroid (OAINS), hydrocodone, acetaminophen hingga antibiotik untuk mengatasi infeksi.

Selain dari pada itu, dokter juga mungkin akan menyarankan untuk melakukan pembersihan rongga lanjutan dirumah dengan menggunakan jarum suntik plastik berujung melengkung untuk menyuntikan air garam atau obat pembersih dari dokter Hal ini bisa dilakukan apabila terdapat serpihan  yang tersisa pada rongga yang terluka.

Sekian informasi yang dapat kami pada sampaikan pada kesmpatan kali ini terkait cara mengobati dry socket. Semoga apa yang telah kami sampaikan dapat bermanfaat, khusunya bagi Anda yang kini tengah mengalami kondisi ini. Semoga lekas sembuh dan salam sehat!

By Nida Saripah - Kesehatan Senin, 09 Juli 2018 23:29:00

Related Post :
Manfaat
Manfaat Mengonsumsi Daging Unta…

Daging unta merupakan salah…

Penyakit
Bronkhitis Infeksi pada Bronkus…

Bronkhitis merupakan infeksi yang…

Manfaat
Ini Manfaat Luar Biasa…

Beragam kandungan gizi dan…

Alami
Bahan Alami Untuk Mengobati…

Bagi anda yang sedang…

Kesehatan
Bahaya Terlalu Sering Konsumsi…

Meskipun nasi goreng memiliki…

Tips
Cara Membuat Masker Jeruk…

Anda sedang mencari masker…

Anda harus menjadi member untuk memberikan komentar

Komentar (0)

Belum ada komentar

Diskusi Terkait
Kirim Pertanyaan


  • Asam urat dan ginjal lemah

    1 Balasan

    Kesehatan

    [7/3, 20:35] iifirly: Malam mas..boleh tanya? [7/3, 20:35] iifirly: Btw...apakah dgn minum qnc ini bdn kita sakit sakit? [7/3, 20:36] iifirly: Sy kan menderita asam urat akut dan lemah ginjal…

  • Keputihan

    1 Balasan

    Kesehatan

    Saya nyeri pinggang dan kadang suka keluar keputihan yg agak coklat samar dan berbentuk cair

  • Usus turun

    1 Balasan

    Kesehatan

    Apa Ciri - ciri usus turun dan d bagian mana terdapat rasa sakit jika mengalami usus turun

  • anemia

    1 Balasan

    Kesehatan

    permisi, saya sering pusing , mual dan lemas. bahkan terkadang sampai sesak nafas. wajah sayapun sering terlihat pucat. apakah benar saya mengidap penyakit anemia?

  • Bisa kah tuli telinga ringan sembuh dengan jelly gamat...boleh saya minta testimoni nya

    1 Balasan

    Kesehatan

    Apakah tuli telinga ringan sebelah kiri bisa sembuh dengan jelly gamat gold... Boleh kah saya minta kirim kan testimoni pemakai jelly gamat yg sudah sembuh???


Kesehatan
Anjuran Makanan Sehat Yang Baik Untuk Penderita Katarak

Terdapat 7 anjuran makanan sehat…

Kesehatan
Awas! Penyakit Ini Timbul Akibat Penggunaan Ponsel Berlebihan

Awas!! Penggunaan ponsel secara berlebihan…

Kesehatan
Ternyata Ini Berbagai Faktor Penyebab Mengantuk Sesudah Makan

Berikut adalah berbagai penyebab mengantuk…

Kirim Pertanyaan
Top