Kandungan Nutrisi dan Manfaat Selada Air Bagi Kesehatan Tubuh
Mungkin tidak banyak orang yang tahu dengan sayuran selada air. Karena memang sayuran yang satu ini tidak cukup populer di kalangan masyarakat. Walaupun begitu, selada air ini bisa dengan mudah didapatkan di pasar. Sayuran dengan daun berukuran kecil berwarna hijau ini biasanya diolah menjadi tumis, gulai, pecel, atau bahkan digunakan sebagai garnish di steak yang biasa Anda konsumsi.
Selada air merupakan tumbuhan menahun yang cepat tumbuh, bersifat akuatik atau semi-akuatik, dan asli dari Eropa dan Asia. Tanaman ini termasuk salah satu sauiran daun tertua yang dikonsumsi oleh manusia.
Diketahui jika selada air ini kaya akan kandungan serat, sehingga sangat baik untuk dikonsumsi. Selain itu, selada air juga diyakini memiliki banyak manfaat bagi kesehatan tubuh. Satu mangkuk selada air bisa memenuhi kebutuhan harian akan vitamin K sebanyak 100%. Vitamin ini mampu mencegah penyumbatan di dalam pembuluh darah serta menjaga kesehatan tulang.
Berdasarkan U.S Centers for Disease Control and Prevention's Powerhouse Fruits and Vegetables, satu mangkuk selada air memiliki kandungan vitamin sebagai berikut :
- Vitamin A, memenuhi 22% kebutuhan harian tubuh
- Vitamin C, memenuhi 24% kebutuhan harian tubuh
- Kalsium, memenuhi 4% kebutuhan harian tubuh
- Mangan, memenuhi 4% kebutuhan harian tubuh
Bukan hanya itu, didalam satu mangkuk selada air juga hanya terkandung 4% kalori. Jadi, bisa disimpulkan jika sayuran ini sangat cocok untuk diet menurunkan berat badan.
Sejak ribuan tahun lalu, tumbuhan selada air juga dikenal sebagai tumbuhan berkhasiat obat. Bangsa Yunani dan Romawi Kuno percaya bahwa selada air berkhasiat sebagai tonikum bagi otak, membuat otak jadi cerdas. Sedangkan ibu-ibu dari bangsa Persia memasak selada air untuk anak-anaknya agar bisa tumbuh dengan sehat dan kuat.
Di Jerman, selada air digunakan untuk mengobati infeksi saluran kencing pada anak-anak. Bubuk daun selada di India digunakan sebagai peluruh dahak untuk mengobati bronkitis dan gangguan lever. Sementara itu, di Mesir Kuno selada air dimanfaatkan untuk meningkatkan stamina tentara. Beberapa suku di Afrika percaya jika tanaman ini bersifat afrodisiak.
Disamping itu, selada air merupakan tanaman yang sangat kaya akan kandungan sulfur, nitrogen, dan yodium. Selain berfungsi sebagai tonik untuk liver dan ginjal, selada air juga maerupakan salah satu pencuci darah yang baik.
Selada air juga diketahui mengandung sejumlah zat besi, kalsium, dan asam folat. Dengan kandungan tersebut, maka ada banyak manfaat selada air yang bisa didapatkan, seperti yang bertindak sebagai stimulan, sumber phytochemical dan antioksidan, diuretik, ekspektoran, dan membantu pencernaan.
Selada air juga dipercaya dapat membantu melindungi terhadap kanker paru-paru. Hal ini disebabkan karena kandungan yodiumnya yang tinggi. Selada air juga memiliki efek penguat pada kelenjar tiroid, sehingga bermanfaat bagi penderita hipotiroidisme.
Nah, itulah beberapa kandungan dan manfaat selada air yang baik untuk kesehatan. Setelah mengetahui berbagai manfaat selada air tersebut, kini tidak ada salahnya untuk menambahkan sayuran tersebut ke dalam menu harian Anda.
By Sri Maryati - Manfaat Rabu, 05 September 2018 11:00:32