By Diane Rosse A.Md.Keb
Senin, 18 Juli 2016 13:24:43
Meskipun sudah berusaha menerapkanpola hidup sehat dan menjaga kebesiahn, namun ibu hamil masih ada kemungkinan untuk mengalami batuk. Karena selama kehamilan, tubuhakan mengalami banyak perubahan. Salah satunya perubahan yang terjadi pada tenggorokan yang akan lebih sering berlendir, sehingga memicu terjadinya refleks berupa batuk. Selain perubahan pada tenggorokan, ibu juga akan mengalami perubahan pada bentuk serta kapasitas rongga dada karena terjadi pembesaran rongga perut. Pada ibu hamil, batuk yang kuat dan keras dapat menyebabkan timbulnya tekanan rongga dada yang kuat pada rongga perut. Inilah yang sering menyebabkan keluarnya air kemih atau kotoran secara spontan ketika batuk.
Untuk mengatasi batuk pada ibu hamil, silahkan Anda bisa mengikuti beberapa tips berikut :
- Mandi dengan arir panas yang dapat membantu melegakan sesak napas
- Berkumur dengan air hangat yang diberi garam untuk meringankan radang tenggorokan atau batuk
- Oleskan balsem atau minyak gosok pada dada untuk menghangatkan, dan oleskan sedikit di bawah hidung
- Gunakan bantal yang cukup tinggi ketika tidur, agar posisi kepala lebih tinggi
- Konsumsi obat sesuai resep dokter
- Letakkan segelas air, balsem, atau obat-obatan lain di dekat tempat tidur ibu hamil agar cepat dijangkau ketika dibutuhkan.